Wednesday, February 8, 2017

Keren..!! Ini Penghargaan DKI Jakarta Selama Ahok Menjadi Gubernur

penghargaan untuk jakarta oleh ahok

Warga Jakarta patut bangga dengan pencapaian yang berhasil diperoleh ibukota selama beberapa tahun ini. Hal ini menunjukkan bahwa Jakarta sudah semakin maju dan siap bersaing dengan kota-kota besar lainnya di dunia! Lalu apa sajakah penghargaan tersebut? Simak berikut ini..

1. Best Practice Pelayanan Pengaduan Masyarakat tahun 2016

Best Practice Pelayanan Pengaduan Masyarakat tahun 2016

Pernah coba aplikasi Qlue? Ternyata aplikasi pengaduan masyarakat ini berhasil mengantar Pemprov DKI Jakarta meraih penghargaan Best Practice Pelayanan Pengaduan Masyarakat tahun 2016 dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Di bawah kepemimpinan Ahok, Jakarta memang terus menciptakan berbagai inovasi untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat.

2. Top 99 Inovasi Pelayanan Publik 2015

Top 99 Inovasi Pelayanan Publik 2015

Keterbukaan dan transparansi informasi menjadi hal yang sangat dianggap penting oleh Basuki Tjahaja Purnama. Melalui aplikasi Qlue dan portal Jakarta Smart City, Pemprov DKI berhasil meraih penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik 2015 dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi untuk kategori ‘Kota Yang Terbuka Untuk Kota Yang Lebih Cerdas’.
 
3. Pemprov DKI Jakarta berhasil meraih EMPAT penghargaan dari Bappenas di tahun 2016

Pemprov DKI Jakarta berhasil meraih EMPAT penghargaan dari Bappenas di tahun 2016

Nggak cuma satu, Pemprov DKI Jakarta berhasil meraih EMPAT penghargaan dari Bappenas di tahun 2016. 4 penghargaan ini untuk kategori: Provinsi dengan Perencanaan Terbaik, Provinsi dengan Perencanaan Inovatif, Provinsi dengan Perencanaan Progresif, serta Milenium Development Goals (MDGs) 2016, terbaik I kategori tingkat pencapaian MDGs tertinggi tahun 2015. Membanggakan banget ya?

4. Penghargaan Adipura Kirana 2016

Penghargaan Adipura Kirana 2016

Penghargaan Adipura Kirana dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan berhasil diraih kota Jakarta di tahun 2016. Jakarta Pusat menjadi satu dari tujuh wilayah metropolitan di Indonesia yang dianggap berhasil mengelola lingkungan hidup!

5. Website pemerintahan terbaik tahun 2016

website pemerintahan terbaik tahun 2016

Pada 2016 lalu, situs Jakarta.go.id dianugerahi website pemerintahan terbaik tahun 2016 di 'Social Award dan Digital Marketing Award' oleh Majalah Marketing dan dua lembaga, MediaWave dan SurveyOne. Selain aktif memberikan informasi terkait kegiatan Pemprov DKI, situs jakarta.go.id juga menyediakan informasi bisnis, wisata hingga fasilitas yang tersedia di Ibukota.

6. 15 besar kota dengan inovasi perkotaan terbaik

15 besar kota dengan inovasi perkotaan terbaik

Ibukota kita berhasil masuk dalam 15 besar kota dengan inovasi perkotaan terbaik di ajang penghargaan internasional The 3rd Guangzhou International Award. Dalam ajang yang diikuti 171 kota dari 59 negara maju dan berkembang ini, Dala ajang ini, Jakarta menjagokan inovasi perencanaan partisipartif e-Musrenbang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan).

7. National Procurement Award

National Procurement Award

Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) dan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP) memberikan penghargaan National Procurement Award kepada Basuki Tjahaja Purnama atas usaha pengadaan barang dan jasa menggunakan e-katalog. Menurutnya, pembelian secara elektronik ini akan meminimalisasi kecurangan dan juga akan menghemat anggaran Pemprov DKI.

8. Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan (IPK) terbaik

Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan (IPK) terbaik

Pada tahun 2016 lalu, DKI Jakarta berhasil meraih nilai Indeks Pembangunan Ketenagakerjaan (IPK) terbaik dengan nilai 68,93. Meskipun mendapatkan penghargaan, Basuki Tjahaja Purnama mengingatkan petugasnya untuk bekerja berorientasikan masyarakat dan bukan penghargaan agar dapat bekerja dengan lebih baik.

Sumber: JakartaBisa!