Bahan Utama Nasi Pepes
- 550 g nasi
- 6 batang daun salam
- 6 lembar daun salam
- 12 buah cabe merah
- 100 g ikan asin jambal roti, potong dadu
- 100 g petai,belah dua
- 2 sdm minyak menumis
- 200 ml air
- 250 g daging ayam, potong dadu
- 50 g daun kemangi
- 200 g jamur
- 1 sdm gula putih
- Garam secukupnya
- Penyedap secukupnya
- Daun pisang untuk membungkus
- Tusuk gigi
Bahan Bumbu Halus Nasi Pepes
- 15 siung bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 5 butir kemiri
- 2 cm kunyit
Bahan Pelengkap Nasi Pepes
- Sambal
- Lalapan
- Kerupuk Udang
Cara Membuat Nasi Pepes Khas Sunda
- Langkah pertama tumis bumbu halus hingga berubah warna dan tercium aroma harum
- Selanjutnya bagi bumbu yang sudah ditumis menjadi dua bagian
- Ambil setengah bagian kemudian masukan ayam, jambal roti, petai, jamur, cabe merah lalu tumis hingga tercampur semua
- Selanjutnya ambil bagian sisa dari bumbu dan tumis dengan nasi putih, masukan garam dan penyedap secukupnya
- Kemudian siapkan daun pisang, simpan nasi yang telah dicampur dengan bumbu di lembaran daun pisang
- Lalu masukan potongan jamur, petai, ayam dan jambal roti yang sudah ditumis. Beri kemangi dan daun bawang hingga tercampur, bungkus menyerupai timbel kemudian sematkan menggunakan tusuk gigi
- Kukus nasi pepes kurang lebih 20 menit, kemudian angkat
- Sajikan selagi hangat dengan tambahan lalapan dan sambal
Selamat mencoba.
EmoticonEmoticon