Pertanyaan ini sering dilontarkan oleh beberapa pemilik mobil Avanza yang belum tahu kapan sebaiknya mengganti oli transmisi dan oli gardan. Perlu diketahui bahwa oli gardan dan oli transmisi pada Avanza diganti secara bersamaan karena memang satu jenis oli tersebut untuk gardan dan transmisi. Jadi jika anda mengganti oli gardan berarti otomatis juga akan mengganti oli transmisi.
Oli jenis ini terbagi menjadi 2 yaitu untuk jenis transmisi manual dan satu lagi untuk jenis transmisi otomatis. Istilah dari jenis oli ini untuk transmisi otomatis adalah ATF alias Automatic Transmission Fluid sedangkan untuk transmisi manual adalah MTF alias Manual Transmission Fluid. Saat ini oli terbaik yang disarankan oleh Auto2000 adalah Castrol MTF ataupun ATF, diantara oli gardan dan transmisi lainnya yang tersedia di bengkel Auto2000.
Untuk para pemilik Avanza, pergantian oli ini dilakukan setiap 40.000 km atau paling lama 2 tahun pemakaian jika tidak tercapai 40.000 km. Hal ini sesuai saran dari Service Advisor dari Auto2000 untuk mendapatkan performa terbaik dari mobil Avanza anda sekaligus menjaga kondisi gardan dan transmisi mobil Avanza anda agar selalu terawat dengan baik.
Keep safety riding ya..
EmoticonEmoticon